Muhammad Abdul Aziz (10) bercerita tentang cita-cita dan harapannya di sepak bola.
Di sela-sela latihan bersama RSC Football pada hari Minggu kemarin (13/03/2016), tim konten Ganesport mengajak Aziz melipir sebentar dari teman-temannya.
Pada hari itu, Coach Yuan memimpin sesi latihan pada pukul 08.00 WIB selama dua jam. Aziz yang saat ini duduk di kelas 5 dan bersekolah di SD Negeri 09 Bekasi, bermimpi ingin seperti Lionel Messi.
“Saya ingin seperti Messi,” katanya saat ditanya pemain favorit di sepak bola.
“Messi jago menggocek, saya ingin jadi penyerang juga seperti dia,” lanjut Aziz.
Ternyata, Aziz adalah calon talenta besar di sepak bola karena sejak dini ia sudah bermain bola.
“Sejak kelas 1 SD (6 tahun),” jawab Aziz saat ditanya sejak kapan bermain sepak bola.
Data menunjukkan nama-nama beken seperti Zlatan Ibrahimovic, Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, dan Franck Ribery memang sudah mulai bermain bola sejak umur 5-8 tahun. Well, semoga Aziz bisa memperkuat statistik itu dan kelak jadi pesepak bola profesional.
Aziz sudah berkali-kali mengikuti latihan sepak bola bersama Ganesport, walaupun ia juga pernah gabung Sekolah Sepak Bola (SSB) lokal. Sepertinya ia serius menggeluti sepak bola.
“Saya pernah ikut SSB, dan kali ini ikut latihan dengan Ganesport. Dua-duanya sama-sama senang,” ujar Aziz.
Pasti dong Ziz, harus senang latihannya!
Salah satu keinginan Aziz adalah bisa datang ke stadion Gelora Bung Karno (GBK) dan bermain di sana.
“Pengen ke stadion GBK, terus main di situ,” kata Aziz ketika ditanya harapan ke depan.
Semoga kita bisa bawa Aziz segera main di GBK, amin.
Di akhir sesi wawancara, kami juga berusaha menanamkan nilai-nilai kepada Aziz, yaitu bahwa pendidikan formal juga penting untuk menjadi seorang seperti Messi.
“Tapi Aziz harus tetap semangat sekolahnya, karena biar apa?” tanya kami padanya.
“Biar pintar,” jawab Aziz.
“Iya, kalau pintar di sekolah nanti kamu juga jadi hebat main bolanya. Karena Messi pun besar di akademi La Masia, dan dapat pendidikan akademik di sana,” ujar salah satu jurnalis Ganesport.
Aziz pun mengangguk-angguk seperti mengafirmasi nasehat kami. Semoga alam bawah sadar Aziz betul-betul menangkap nasehat kami tersebut.