Wajah sangat sumringah terpancar dari anak-anak RSC Football dalam sesi latihan Sabtu (23/04/2016). Walaupun kondisi lapangan basah, semangat mereka tidak kalah.
“Sekarang kita bisa latihan dengan bola yang cukup. Tolong dijaga bolanya ya,” ujar Suwirwan, Koordinator peserta RSC Football.
“Rasionya, satu orang latihan dengan satu bola, ini akan baik bagi kalian,” lanjut pria yang bermukim hanya beberapa meter dari lapangan sepak bola.
Terima kasih pada Kick Andy Foundation dan Nike, karena bantuan bola sepak kepada RSC Football. Bolanya empuk dan enak untuk ditendang-tendang.
Digagas sejak awal Januari 2016, RSC Football selama empat bulan terakhir latihan hanya dengan empat buah bola, padahal peserta latihan berkisar 18 s/d 24 orang. Lalu beberapa minggu terakhir, hanya latihan dengan tiga bola karena satu bola bocor. Alhasil bantuan Kick Andy Foundation telah membuat kami sekarang latihan dengan 20 bola.
Wajar anak-anak menjadi sumringah, mengingat selama ini tidak pernah kebagian bola segitu banyak.
Banyaknya bola dalam latihan sepak bola sangat penting, karena anak-anak harus sebanyak mungkin menyentuh bola agar kemampuan mereka meningkat di atas lapangan hijau. Dengan jumlah bola yang ideal, pelatih juga mampu berikan materi yang maksimal.
Semoga bolanya awet tahan lama…